Cover bukumu cermin isi bukumu

COVER BUKUMU CERMIN ISI BUKUMU

Resume Ke-      : 27

Gelombang       : 28
Hari/Tanggal     : Jum’at, 10 Maret 2023
Tema               : Membuat Cover Yang Menarik
Nara Sumber     : Fajar Tri Laksono, M.Pd
Moderator         : Lely Suryani, S.Pd.SD

Salam Literasi sahabat menulis se-Nusantara.

Alhamdulillah masih dapat mengikuti kegiatan Kelas Belajar Menulis Nusantara (KBMN) Gelombang 28 bersama penulis-penulis hebat dan tim solid Omjay. Tidak terasa kita sudah memasuki kegiatan belajar dengan  pertemuan ke 27 dari 30 pertemuan. Pada malam ini mengangkat tema Membuat Cover Buku yang Menarik oleh Narasumber kita  Bapak  Fajar Tri Laksono, M.Pd. Acara dipandu oleh moderator Ibu Lely Suryani, S.Pd.SD. 

Pertemuan malam ini melalui aplikasi zoom meeting. Beliau seorang desain grafis sukses dan peraih juara 1 Inobel Kemdikbudristek tahun 2017. Beliau tinggal di Sidoarjo Jawa Timur. 

Pada tahun 2018, beliau salah satu dari 14 guru dan satu-satunya dari Jawa Timur yang berstatus guru non PNS yang berangkat ke Belanda dalam program Excellent Teacher. Beliau berpesan, jangan pernah berkecil hati walaupun berstatus non PNS sebab Kementerian tidak memandang status guru yang berprestasi.

Kelas Belajar Menulis malam hari ini tentang cara membuat cover buku yang menarik. Ketika seorang guru sudah selesai menulis konsep buku/modul tapi masih bingung pada finishing touch/ sentuhan akhir di cover bukunya, maka solusi adalah mendesain cover yang baik. Menurut beliau cover menjadi cermin dari isi buku, dan beliaupun mencontohkan saat dirinya membuat karyanya dalam mendesain cover buku, jadi beliaupun membuat jasa desain cover, didalam pembuatan cover buku pesenan beliau menambak deskripsi cover sehingga memumdahkan beliau untuk menyusun cover buku.


Pengertian Cover 
Cover atau sampul buku merupakan bagian pelindung paling luar buku yang berguna untuk penyajian judul halaman publikasi, nama penulis, penerbit yang disertai gambar grafis untuk mendukung daya tarik pembaca. Berdasarkan peletakan atau posisinya maka cover atau sampul buku terdiri dari:

1.  Cover depan, merupakan tampilan depan atau muka buku yang terletak di bagian awal buku

2.  Cover belakang, merupakan cover yang terletak pada bagian akhir atau belakang buku yang menjadi penutup buku

3.  Punggung buku, biasanya ada pada buku-buku yang tebal dimana terletak pada samping atau antara cover depan dan belakang sebagai pelindung ketebalan buku

4.  Endorsement, merupakan kalimat dukungan yang diberikan oleh pembaca awal yang ditulis pada cover buku bagian belakang sebagai bentuk penguatan dan daya pikat sebuah karya cetak

5.  Lidah cover, dibuat untuk kepentingan estetika terbitan atau juga menunjukkan keeksklusifan dan sesuatu yang berbeda dari buku. Lidah cover biasa berisi foto beserta riwayat hidup penulis atau ringkasan buku yang biasa juga disebut dengan telinga buku atau jaket buku.

Cover buku yang menarik adalah cover yang memiliki desain grafis yang cantik, lengkap, dan juga memiliki tampilan yang membuat pembaca langsung tertuju ke buku tersebut. Dibandingkan buku yang tampilannya biasa saja, cover buku yang diberikan sentuhan khusus akan membuat cover buku memiliki daya tarik tersendiri. Beliau mencontohkan pada link https://forms.gle/rc2uesLM4uPSBEMX8

Cara membuat cover buku bisa menggunakan beberapa aplikasi, diantaranya:

 
1. PowerPoint
Berikut adalah cara membuat cover buku menggunakan PowerPoint:
a.  Membuat cover dengan powerpoint tidak membutuhkan koneksi internet, hanya perlu mempersiapkan perangkat dengan powerpoint.
b.  Setelah itu pilih halaman baru yang belum didesain dengan apapun atau masih kosong.
c.   Pilih “Insert” pada menu home dan pilih “Cover Page”. Di sana akan tersedia cover buku dengan desain yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan.
d.  Lakukan pengeditan dengan menambah gambar dengan “Insert” dan pilih “Picture” untuk menyisipkan gambar.
e.  Beri tambahan tulisan sesuai yang diinginkan dan jangan lupa lakukan perpindahan posisi pada beberapa bagian untuk mempercantik tampilan cover.
f.   Simpan, dan selesai.

2. Corel Draw

Membuat cover buku bisa menggunakan Corel Draw justru lebih mudah dan praktis. Caranya:

a.  Pastikan juga jaringan internet kencang atau stabil pada perangkat yang digunakan untuk membuat desain cover buku.

b.  Setelah itu, buka browser favorit dan buka laman atau pakai aplikasi Freepik.
c.   Tulis “Cover Book” dan filter menggunakan format vektor.
d.  Setelah itu, akan muncul banyak desain template cover buku yang diinginkan dan kamu bisa memilih sesuai dengan kebutuhanmu.
e.  Download dengan format EPS dan setelah didownload dan sudah terunduh, buka menggunakan Corel Draw.
f.   Secara otomatis, file format bisa diedit dengan ungroup terlebih dahulu.
g.  Langkah selanjutnya yakni melakukan perubahan pada tulisan, warna, gambar, perpindahan posisi, dan lain sebagainya.
h.  Jika sudah selesai, simpan sesuai format agar dapat mencetak sesuai yang dibutuhkan.
i.    Berikut contoh hasil membuat cover dengan memanfaatkan aplikasi Corel Draw.

3. Adobe Photoshop

Aplikasi Adobe Photoshop juga bisa digunakan untuk membuat cover buku. Langkah-langkahnya sebagai berikut:

a.  Pastikan jaringan internet kuat atau stabil pada perangkat yang digunakan untuk mendesain cover buku.

b.  Setelah itu, buka browser favorit dan buka laman atau aplikasi Freepik.
c.   Lakukan cara yang sama dengan cara membuat cover buku menggunakan Corel Draw yakni menuliskan “Cover Book”.
d.  Selanjutnya, akan terlihat banyak desain template buku yang diinginkan dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan penulis.
e.  Download atau unduh desain yang diinginkan dengan format PSD atau yang bisa dibuka pada Photoshop dan setelah berhasil diunduh, buka lagi menggunakan aplikasi Photoshop.
f.   Secara otomatis, file format Photoshop bisa diedit dengan ungropu terlebih dahulu.
g.  Langkah selanjutnya yakni melakukan perubahan pada tulisan, warna, gambar, perpindahan posisi, dan lain sebagainya.
h.  Jika sudah selesai, simpan sesuai format agar dapat mencetak sesuai yang dibutuhkan.

Membuat Cover Buku

Hal-hal yang perlu diperhatikan saat akan membuat cover buku, yaitu:

1.  Gambar menarik

2.  Didukung font yang bagus
3.  Sesuai tema
4.  Tidak melanggar lisensi orang lain
5.  Packaging
6.  Warna selaras

Syarat membuat cover buku yang menarik

Buku mampu menarik pembaca memang bisa dilihat dari covernya. Untuk itu penulis harus memerhatikan beberapa hal berikut ini:

1.  Mengetahui target pembaca 

2.  Memetakan desain dengan seimbang dan lengkap

3.  Menentukan warna yang eye catching

4.  Memilih gambar atau objek foto yang menarik (memilih juga font dan efek yang membuat pembaca tertarik dan menyesuaikan dengan zaman)

 

Unsur-unsur yang Terdapat pada Sampul Buku
Unsur-unsur yang terdapat di sampul buku:

1.  Terdapat identitas pada sampul buku bagian depan dan belakang

2.  Terdapat sinopsis atau rangkuman buku  di bagian sampul belakang

3.  Memiliki desain gambar yang menarik

4.  Mencantumkan nama penulis dan nama penerbit

5.  Memiliki kalimat penjelas judul yang mudah dipahami

6.  Mencantumkan judul pada sampul buku

Demikian resume yang bisa penulis susun. Semoga resume ini bisa menjadi memotivasi bagi penulis, khususnya dalam membuat cover buku sehingga menerbitkan buku Solo.

 

Salam Literasi!!!

Penulis

 

Moh. Ali Husni - Trenggalek

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Latihan Asking for Attention and Showing Attention

PERBEDAAN RUKUN QOLBI, QOULI DAN FI'LI

WALIMATUL AQIQAH